Notification

×

Iklan

Iklan

Polri Gelar Serentak Operasi Patuh 2022 SeIndonesia

Minggu, 12 Juni 2022 | Juni 12, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-06-13T02:33:17Z

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo
Nuranirakyat.com.Jakarta-Kabagops Korlantas Polri Kombes Pol Eddy Djunaedi, mengatakan, bahwa jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan menggelar Operasi Patuh 2022 mulai hari ini, Senin (13/6/2022).
Pelaksanaan Operasi Patuh, juga berlangsung secara serentak di seluruh Kabupaten dan Kota di Indonesia. Menurutnya, selain mengajak masyarakat tertib dan disiplin berlalu lintas, tujuan Operasi Patuh 2022 yakni untuk menurunkan angka pelanggaran dan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas. Rencananya, Operasi Patuh 2022, dijadwalkan berlangsung selama 14 hari, yakni mulai Senin ,13 Juni hingga MInggu, 26 Juni 2022.

Adapun mekanismenya, Operasi Patuh 2022 dilakukan melalui dua cara, yakni penilangan dan peneguran. Penilangan sendiri tidak akan dilakukan oleh petugas, melainkan melalui tilang elektronik atau ETLE. 'Penegakan hukum dengan dua cara, yakni dengan tilang, baik itu dengan elektronik statis atau mobile, serta dengan penindakan teguran,' jelasnya. Tidak ada pelaksanaan penegakan hukum dengan tilang manual,' jelasnya. (R)

×
Berita Terbaru Update